Selasa, 22 Mei 2012

MENYIKAPI MASA LALU

Setiap orang pasti punya masa lalu.Masa lalu yang suram dan tidak berhasil ditepis dengan baik akan membuat  seseorang mengalami goncangan,problema psikologis bahkan juga bisa mengakibatkan perubahan kepribadian.Begitu juga sebaliknya, masa lalu yang cerah akan makin mampu memperkaya batin, membuat seseorang makin mantap melangkah ke masa depan.

Berikut cara Menyikapi Masa Lalu :

  • Sikap yang pertama cenderung "Ekstrim", yaitu berusaha menghapus seluruh masa lalunya.Mengingat-ingat masa lalu adalah hal yang laghwi (sia-sia),jika terbuka lagi lembaran masa lalu, ia akan merasa tercampak karena sudah berkubang dengan lumpur kegelapan padahal didepannya sudah tertata rapi.Sikap yang seperti ini biasanya bersikap frontal.Contoh : Ia tidak mau lagi berteman dengan teman-temannya dari dunia masa lalunya, karena ia merasa jika berhubungan lagi dengan mereka akan membuat ia mengeneng masa lalunya.

  • Sikap yang kedua cenderung longgar dan permissive dalam menghadapi masa lalu ia merasa sah-sah saja melakukan hal-hal yang pernah dilakukan dimasa lalu karena pada waktu itu ia belum mengenal kebenaran.Masa lalu adalah masa lalu, yang tidak bisa dihapus dan tidak bisa dilepas.Masa lalu adalah bagian yang tak terpisahkan dari diri.Sikap yang ditunjuukkan pun biasa saja tidak ada perasaan menyesal yang berkrnaan dengan masa lalu.Contoh : ia dengan bangga menceritakan aib di masa lalunya dengan teman-temannya tanpa merasa menyesal atau pun malu.

  • Mengambil jalan tengah diantara keduanya yaitu dengan memanfaatkan kehidupan masa lalunya sebagai bekal dalam kehidupan masa depan.Sikap yang ketiga ini buan berarti plin-plan dan tidak berarah, tapi dengan memanfaatkan "trik" dengan cara pandai menyetir kesempatan.Contoh : ia tidak mau bertemu dengan Si A, mantan pacarnya, karena setiap kali bertemu, Si A selalu menyerang dan memetahkan argumentasinya tentang haramnya pacaran.Ia juga tidak kuat dengan posisi hatinya yang masih mudah terbolak-balik .Oleh karena itu ia men tip-ex seluruh masa lalunya yang berhubungan dengan Si A.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar